Senin, 27 Mei 2024

Pelantikan dan Pengesahan DPD GABPEKNAS Kota Tangerang

Pelantikan dan Pengesahan DPD GABPEKNAS Kota Tangerang



Kota Tangerang | Pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Daerah Gabungan Perusahaan Kontraktor Nasional (DPD GABPEKNAS) Kota Tangerang Banten periode 2024 -2029 digelar pada Senin 27 Mei 2024, bertempat Hotel Golden Tulip Essential Tangerang. (27/05/2024)


Dalam kesempatan di gelarnya acara tersebut, yang mana turut, Robi Amin Ketua Umum GABPEKNAS Provinsi Banten, M. Guntur Sekretaris Umum, Drs. Sachrudin selaku pengurus berikut Budi Prasetyo Kadin Kota Tangerang .


"Gakpeknas DPW Provinsi Banten sudah berdiri 20 tahun yang awalnya pengurus anggota GABPEKNAS hanya beberapa orang saja, alhamdulillah GABPEKNAS Kota Tangerang anggota nya lumayan banyak", ujar Robi Amin.


Ia juga menambahkan, Prosesi Pelantikan GABPEKNAS kota tangerang sangat lah unik, karena dari 9 Asosiasi, hanya 1 Asosiasi yaitu GABPEKNAS Kota Tangerang yang sangat luar biasa dengan mencapai usahanya dalam 1 bulan omset nya 5 milyar yaitu Perusahaan Ketua GABPEKNAS Kota Tangerang yakni Bung H.Musadad.


Sementara di ketahui jumlah keseluruhan GABPEKNAS Kota Tangerang berjumlah 40 orang, dan yg sudah memiliki Badan Usaha (PT) sejumlah 27 Perusaha, dan pihak pengurus yang belum memenuhi syarat yang lengkap, akan di bantu oleh ketum GABPEKNAS Kota Tangerang H. Musadad, dengan tujuan semua pengurus akan di upayakan agar memiliki Badan Usaha, sebagaimana Niat nya yang ingin sekali mensejahterakan semua pengurus nya.


Dikesempatan yang sama, Drs. Sachrudin sebagai Penasehat GABPEKNAS Kota Tangerang, turut Mengucapkan Selamat dan Sukses sudah terselenggaranya Pelantikan Gakpeknas Ketua DPD terpilih H. Musadad dan acara berjalan dengan baik dan lancar. 


"ini semua tak lupa pula dengan Koordinator Penyelenggara GABPEKNAS yaitu Bung JAELANI yang di panggil akrab nya Bang Jay dengan tanpa lelah, 

Semangat nya yang sangat luar biasa, ingin membesarkan Asosiasi Gakpeknas di Kota Tangerang", ucapnya.

(ilham)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 SHOTLINE NEWS | All Right Reserved